Pelaku Tusuk Korban Usai Tegur Karena Karaoke Hingga Subuh di Warung Lingkar Luar Palangka Raya

    WARTABANJAR.COM – Polresta Palangka Raya mengungkap kasus penusukan yang terjadi di depan Warung Lingkar Luar, Kota Palangka Raya, Kalteng.

    Pengungkapan kasus dilakukan di Konferensi pers yang berlangsung di depan ruang Unit Jatanras Mapolresta setempat Jalan Tjilik Riwut Km 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang digelar oleh Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim), Rabu, (8/2/2023) siang.

    Kasatreskrim, Kompol Ronny M. Nababan menyampaikan hasil pengungkapan kasus penusukan.yang terjadi di depan warung di Jalan Mahir Mahar Lingkar Luar, Kelurahan Kereng Bangkirai, Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya.

    Baca Juga

    Breaking News Mobil Tercebur di Sungai Jalan A Yani km 4,5 Banjarmasin

    “Kasus penusukan ini terjadi pada Hari Selasa (7/2/2023) kemarin sekitar pukul 03.30 WIB di TKP tersebut, yang melibatkan dua orang pria dewasa yakni.tersangka berinisial MF (26) dan korban bernama Rahendra Purwo Putro (37),” tutur Kasat Reskrim.

    Tersangka telah diamankan sedangkan untuk korban.kini masih dirawat intensif di Rumah Sakit Siloam akibat satu luka tusuk sedalam kurang lebih 15 cm yang dideritanya akibat peristiwa tersebut.

    Kompol Ronny M. Nababan menerangkan, kasus penusukan berawal saat korban bersama teman-temannya sedang berkaraoke pada sebuah warung di kawasan tersebut, yang kemudian datanglah.tersangka dengan maksud untuk menegur.

    “Saat datang di TKP, tersangka pun menegur pemilik warung dan korban bersama teman-temannya saat sedang berkaraoke karena pada waktu itu sudah memasuki jam salat Subuh,” jelasnya.

    Baca Juga :   AKP Dadang Iskandar Sudah Pakai Baju Tahanan, Polda Tegaskan Proses Sesuai Aturan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI