JELANG Indonesia Vs Vietnam Piala AFF 2022, Kemenangan Harga Mati Bagi Garuda!

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Laga timnas Indonesia vs Vietnam Piala AFF 2022 bakal tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), dengan kick-off pada Jumat (6/1/2023) pukul 16.30 WIB.

    Dalam laga penuh gengsi ini, kemenangan tim Garuda – julukan Timnas Indonesia – menjadi harga mati.

    Timnas Indonesia lolos sebagai runner-up dari Grup A setelah mengoleksi 10 poin. Thailand juga mengoleksi 10 poin, namun mereka memiliki catatan selisih gol lebih baik daripada Indonesia sehingga berhak lolos sebagai juara Grup A.

    Sebagai runner-up, Timnas Indonesia berhak tampil sebagai tuan rumah lebih dulu pada semifinal Piala AFF 2022. SUGBK pun ditunjuk menjadi venue sebagaimana yang telah digunakan di sepanjang turnamen ini.

    Sebelumnya di laga kontra Thailand pada fase grup, SUGBK dibuka untuk 50 ribu penonton dan begitu pula dengan laga ini. Atmosfer panas di stadion kebanggaan pendukung Timnas Indonesia pun diharapkan bisa mengintimidasi Vietnam dan memberi keuntungan bagi skuad asuhan Shin Tae-yong.

    Kedua tim memang memiliki sejarah panjang rivalitas, terutama di Piala AFF. Mereka bahkan sudah bertemu dua kali di babak semifinal Piala AFF, yang keduanya dimenangkan oleh Indonesia.

    Yang pertama pada Piala AFF 2000, Indonesia menang 3-2 dalam laga yang dimainkan satu leg. Dalam format baru kandang-tandang, Timnas Indonesia menang agregat 4-3 atas Vietnam di semifinal Piala AFF 2016.

    BACA JUGA: Presiden Setujui Naturalisasi Shayne Pattynama, Tinggal Disumpah Lalu Bisa Gabung Timnas

    Dalam laga Indonesia vs Vietnam ini suporter Indonesia mendapat sorotan dari berbagai pihak agar kejadian saat laga Indonesia vs Thailand, 29 Desember 2022 lalu itu tidak terulang lagi saat menjamu Vietnam.

    Banyak sisi yang menjadi bahan evaluasi baik dari suporter, penyelenggara, maupun pihak keamanan.

    Salah satu imbasnya adalah perubahan jadwal semifinal Piala AFF 2022 leg pertama.

    Jadwal Indonesia vs Vietnam yang awalnya bergulir pada 19.30 WIB dimajukan menjadi 16.30 WIB. Faktor keamanan jadi alasan utama.

    Kondisi itu mendapat kritikan dari pelatih Vietnam, Park Hang-seo, sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 nantinya.

    “Jika mengubah waktu (kickoff) menjadi 16.30 karena alasan keamanan, kami tidak akan tahu bagaimana mereka mengatur Piala Dunia U20 yang akan datang,” kata Park Hang-seo, dikutip dari Zingnews.vn.

    Di lain sisi, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, mengakui adanya kekurangan Indonesia sebagai tuan rumah.

    “Titipan pesan untuk suporter, berlaku lah sebagai tuan rumah yang baik, karena itu mencerminkan perilaku kita,” ucap Zainudin Amali saat meninjau latihan timnas Indonesia di SUGBK, Kamis (5/1/2023).

    “Kita adalah masyarakat yang santun, sangat menghargai tamu, memberikan dukungan se-semangat apapun.”

    “Jangan semangat provokasi, yang akan menimbulkan kegaduhan, menghormati teman-teman kepolisian, dll, yang membantu di luar,” jelas Amali.

    “Mohon suasana ya nonton sepak bola, bukan kegaduhan, apalagi membuat tim tamu kurang nyaman,” terang dia.

    Baca Juga :   Rekrutan Baru Chelsea yang Kelima Segera Datang, Ini Dia Sosoknya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI