WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Skuad PS Barito Putera terpantau sudah berangkat ke Jawa Tengah.
Belum diketahui apa tunjuan Laskar Antasari ke Jawa Tengah tersebut.
Dalam laman resmi PS Barito Putera tidak disebutkan tujuan keberangkatan ke Jateng.
Di situ hanya diunggah foto para pemain saat berada di bandara, dan diberi keterangan menuju Jateng.
“Jawa Tengah We Are Coming!✈️🟡,” begitu keterangan di laman PS Barito Putera menyertai foto beberapa pemain berada di bandara, Selasa (29/11/2022).
Baca juga: Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022: Inggris Lolos ke 16 Besar Usai Gilas Wales Tanpa Balas
PS Barito Putera kemudian mengunggah lagi saat kedatangan Laskar Antasari di Jawa Tengah, dan menaiki bus.
“Tim tiba dengan selamat di Jawa Tengah💛,” ujar PS Barito Putera.
Diperkirakan, keberangkatan skuad Barito Putera ini karena sebelumnya sudah beredar bakal digelarnya kembali Liga 1, yang dijadwalkan pada 2 Desember.
Berdasarkan jadwal yang beredar tersebut, Barito Putera akan menjalani laga perdana Liga 1 melawan Persebaya Surabaya.
Namun, tampaknya kompetisi yang rencananya dihelat 2 Desember tersebut batal dan diundur, tetapi waktunya belum ditentukan.
Sejumlah netizen pun memberikan komentar, di antaranya menyarankan Barito Putera kembali pulang.
“Putar balik😢,” tulis @gala_persib.
“Gapapa itung2 healing dan beli bawa oleh-oleh bakpia sama brem😂,” ujar @aapriansyahhhh.
Netizen dnegan akun @faisalocto berkomentar, “Pemain sdh ke jateng..tgl 2 desember rencana kick off…eh malah ditunda lagi..mundur lagi.”