WARTABANJAR.COM, GAMBUT – Sebuah mobil sedan warna biru mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan A Yani Km 11, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis (13/10/2022) pagi.
Informasi didapat wartabanjar.com, mobil sedan biru tersebut nyungsep masuk sungai yang berada di tepi jalan.
“Lokasinya berada di seberang Aston Gambut, Banjarmasin arah luar kota,” ujar sumber wartabanjar.com.
Dari bentuk bodi mobil dan logonya, diperkirakan mobil sedan tersebut adalah merek Daihatsu.
Belum diketahui penyebab kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Banjar ini.
Namun pihak kepolisian sudah berada di lokasi untuk melakukan penanganan dan evakuasi.
Kondisi sopir mobil sendiri belum diketahui, namun sudah berhasil dievakuasi.
Insiden ini sendiri menjadi perhatian warga yang melintas di kawasan tersebut. (edj)
Editor: Erna Djedi