Sementara itu, Direktur RS Sari Mulia yang baru, drg. Ilham Normadina mengungkapkan pihaknya akan berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Berbagai program pun sudah dicanangkan, salah satunya dengan membuka kembali pelayanan BPJS per tanggal 1 Oktober lalu sehingga warga yang kurang mampu pun tetap mendapat pelayanan dengan sama rata,” katanya.
Ia menekankan, sebagaimana semboyan RS Sari Mulia yakni ‘Pelayanan terbaik adalah kewajiban kami‘, Rumah Sakit Sari Mulia akan berusaha berperan lebih besar untuk Banjarmasin.
“Tapi tetap dengan prosedur yang ada, seperti rujukan berjenjang dan lain-lain. Jadi kita coba programkan agar pelayanan ini bisa dinikmati oleh seluruh warga,” tuturnya. (est)
Editor: Yayu
Baca Juga: Nekat Keluarkan Pisau, Pria Tua Kepergok Jual Velg Curian di Pal 21 Landasan Ulin