Udin Senang Dapat Sembako dari Kapolresta Banjarmasin

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Senyum terlihat dari Udin (46) saat dihampiri polisi di Pasar Sentra Antasari Banjarmasin, Rabu (14/6).

    Tukang ojek di kawasan Pasar Sentra Antasari ini mengaku bahagia mendapatkan hadiah berupa sembako dari Kapolresta Baniarmasin.

    “Lagi asyik nongkrong nunggu penumpang ternyata didatangi polisi, alhamdulillah diberi sembako,” ucapnya.

    Sembako yang diberikan merupakan bantuan sosial (Bansos) Polresta Banjarmasin yang bertajuk “Polri Peduli Presisi” menyasar ke masyarakat, tukang ojek dan sopir angkot di kawasan Terminal Pasar Sentra Antasari.

    Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Sabana A. Martosumito melalui Kasi Humas Ipda Airin Indria Sari Noya mengatakan bantuan tersebut berupa paket sembako.

    “Ada 100 paket sembako yang dibagikan, ” terangnya.

    Airin juga menambahkan dalam agenda tersebut merupakan ide inisiatif dari Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Sabana A. Martosumito untuk membantu masyarakat yang terdampak atas penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM)

    “Ini yang bisa kami lakukan. Meski tidak banyak Mudah-mudahan ini bisa membantu masyarakat, ” ucap Kasi Humas.

    Tak hanya itu, ujarnya agenda ini digelar berkesinambungan mulai dari satuan fungsi hingga seluruh Polsek jajaran Polresta Banjarmasin melaksanakan.

    “Hari ini giliran Polsek Banjarmasin Tengah yang berkolaborasi dengan mahasiswa STIENAS
    Banjarmasin, ” ucap Kasi Humas.(aqu/rls)

    Baca Juga

    Mahfud MD Kantongi Identitas Hacker Bjorka

    Editor Restu

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Novotel Banjarbaru, 1 Korban Parah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI