Hebat, 24 Atlet NPC Kalsel Persembahkan Medali untuk Indonesia di ASEAN Para Games 2022

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mengapresiasi prestasi 24 Atlet National Paralympic Commite (NPC) Kalsel yang telah bergabung memperkuat kontingen NPC Indonesia pada ajang ASEAN Para Games ke-11 tahun 2022 di Kota Solo.

    “Alhamdulillah atlet NPC Kalsel berhasil mempersembahkan 10 medali emas, 18 perak dan 8 perunggu untuk Kontingen Indonesia, sehingga Indonesia menjadi juara umum ASEAN Para Games tahun 2022 dengan raihan 175 emas, 144 perak dan 106 perunggu,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah di Banjarmasin, Selasa (9/8/2022).

    Baca juga:

    5 Tersangka Jaringan Narkoba Antarprovinsi Digulung Polda, Sita Lebih 3 Kg Sabu dan Ratusan Butir Ekstasi

    Hermansyah mengatakan prestasi atlet NPC Kalsel ini membuktikan bahwa olahraga di Kalsel sangat berkembang dan berprestasi.

    “Tentu ini bagi kita sebuah kebanggan dapat membawa nama harum Indonesia dan juga nama harum kalsel di tingkat internasional,” ucapnya

    Sementara itu, Ketua NPC Kalsel Ahmad Firdaus mengaku bangga atas perjuangan para atlet yang mampu menghasilkan prestasi yang membanggakan.

    “Selamat atas raihan medali, semoga torehan prestasi ini bisa terus didapat dan jadi motivasi atlet lainnya demi mengharumkan daerah maupun bangsa,” tuturnya.

    Pada even olahraga kali ini, Kalsel mengirim 24 atlet difabel untuk bertarung mewakili Indonesia di cabang olahraga atletik, renang, panahan, menembak dan sepak bola CP. (edj/mc)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Bang Arul Kukuhkan Pengurus LPTQ Tanah Bumbu 2025–2030: Siap Cetak Generasi Qur’ani Berprestasi!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI