Kebakaran di Bawahan Selan Mataraman, Seorang Anak Syok dan Dibawa Ke RS Danau Salak

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Kebakaran di Jalan A Yani Desa Bawahan Selan Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar, sekitar pukul 20.11 Wita, Sabtu (6/8/2022). Akibatnya, dua buah rumah terbakar.

    Kasi Sarpras, Informasi dan Pengolahan Data Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Banjar, Sapwan menyampaikan, pemilik rumah yang terbakar adalah Syahrani (alm) 1 KK 3 jiwa. Kemudian rumah Hepni Riswandi (49) 1 KK 7 jiwa yang mengalami rusak ringan.

    “Anak dari rumahnya yang terbakar, Reza mengalami syok dan dibawa oleh ambulan desa ke RS PTP Danau Salak,” katanya.

    Sedangkan penyebab kebakaran tersebut masih dalam tahap penyelidikan oleh pihak terkait.

    Adapun DPKP Kabupaten Banjar begitu menerima laporan, langsung menurunkan satu unit fire truck untuk berangkat kelokasi  kebakaran tersebut.

    Sesampainya dilokasi api sudah dapat dikuasai oleh  rekanan Relawan, BPK/PMK dan Warga setempat. (Ehn)

    Baca Juga :   Pemkab Batola Dukung Program Cetak Petani Milenials

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI