WARTABANJAR, BANJARMASIN – Kepulangan Jemaah Haji Kelompok terbang (Kloter) 3 Embarkasi Banjarmasin yang terdiri dari Banjarmasin, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Tapin, Barito Kuala dan, yang direncanakan mendarat di Tanah Air pada esok, Kamis (28/7/2022) batal mendarat.
Disebutkan penundaan kendaraan jemaah haji Indonesia keloter Banjarmsin lantaran ada kendala teknis pesawat.
“Yang rencananya jemaah akan tiba di tanah air pada 27 Juli sedikit mengalami penundaan dikarenakan ada kendala teknis (pesawat) dan perlu perbaikan guna lebih menjamin kenyamanan dan keselamatan jemaah haji.”
ucap Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) HSU Ahmad Rusyadi Selasa (26/7/2022)
Sedangkan untuk jadwal keberangkatan, ia menyampaikan jemaah haji direncanakan berangkat dari Bandara King Abdul Aziz pada Rabu (27/7/2022) Pukul 06.40 WAS dan tiba di Bandara Syamsudinnor Banjarmasin pada Kamis (28/7/2022) sekitar Pukul 04.10 Wita (pagi) menggunakan pesawat Garuda
Indonesia dengan nomer penerbangan GIA-8203.
“Semoga dengan adanya jadwal yang terbaru
ini tidak mengalami perubahan lagi, jemaah haji khususnya kloter 3 dapat dipulangkan ke tanah air dalam keadaan sehat, selamat dan yang jelas mendapatkan berkah haji yang mabrur,” ungkapnya.
Terkait kompensasi keterlambatan penerbangan kepulangan jemaah haji, Rusyadi mengungkapkan saat ini telah ditanggung maskapai penerbangan baik untuk penginapan ataupun konsumsi jemaah.
“Untuk kompensasi keterlambatan penerbangan, baik itu penginapan ataupun makan jemaah haji itu telah ditanggung dari maskapai penerbangan.” ujarnya.