Dua Assist Lionel Messi Tumbangkan Italia 3 Gol Tanpa Balas di Laga Sengit Finalissima 2022 Argentina vs Italia

    Pemain PSG ini mencoba melakukan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti yang masih bisa ditepis oleh Donnarumma.

    Argentina tak berhenti memborbardir gawang Italia, Messi kembali melepaskan tendangan kaki kirinya ke arah Donnarumma.

    Donnarumma juga berkali-kali menjadi penyelamat bagi Italia agar tak kebobolan lebih banyak.

    Tendangan Messi yang mengarah ke sisi kanan gawang berhasil dimentahkan kembali oleh Donnarumma.

    Jelang bubaran tepatnya menit ke-90+4, Paulo Dybala menegaskan keunggulan Argentina dengan mencetak gol ketiga.

    Bermula dari Messi yang menggiring bola, sang megabintang mencoba menendang tetapi membentur pemain Italia.

    Bola pantulan tersebut mendarat lagi ke kaki Messi dan dimanfaatkan dengan baik oleh Dybala menggunakan kaki kirinya.

    Tendangan Dybala berhasil meluncur ke sisi kiri gawang Donnaruuma dan memastikan kemenangan bagi Argentina.

    Babak kedua berakhir, Italia harus mengakui keunggulan Argentina yang berhasil menang dengan skor 3-0 dan berhak mengangkat trofi Finalissima.

    Italia 0-3 Argentina (Lautaro Martinez 28′, Angel Di Maria 45+1′, Paulo Dybala 90+4′). (berbagai sumber)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Ada Lyon vs Man United, Ini Jadwal Perempat Final Liga Europa

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI