Cedera Tak Kunjung Sembuh, PSSI Boyong Ramai Rumakiek ke Jakarta

    ‘’Jadi pemanggilan Ramai Rumakiek itu didasari atas laporan dari dokter Syarif Alwi. Dokter timnas ini melihat jika tak segera ditangani dengan baik, cederanya akan semakin parah. Itu sebabnya Ketua Umum PSSI khawatir dan minta Ramai Rumakiek dibawa ke Jakarta untuk diobati hingga sembuh.’’

    Selain itu, PSSI melakukan itu karena Ramai Rumakiek statusnya adalah pemain nasional.

    Hal ini juga pernah dilakukan oleh PSSI terhadap pemain Persebaya Koko Ari yang juga mengalami cedera saat melakukan pemusatan latihan di luar negeri.

    Saat itu Koko Ari menjalani operasi di Surabaya dan juga sembuh, juga atas biaya PSSI.

    ‘’Jadi PSSI itu, siapapun pemain nasional yang mengalami cedera, punya kewajiban untuk ikut membantu si pemain agar cepat sembuh. Ini semua untuk kebaikan si pemain itu sendiri. Kalau sudah sembuh kan klub bisa memakai jasanya untuk kompetisi. PSSI juga bisa memanggil untuk melakukan pemusatan latihan guna mengikuti event internasional,’’ imbuh Dokter Syarif.

    Kini setelah Ramai Rumakiek sembuh total, si pemain akan kembali ke Jayapura dalam 1-2 hari ini. Persipura pun bisa kembali memakai jasanya untuk persiapan Liga 2 musim depan.

    ‘’Jadi PSSI tidak punya maksud apa-apa selain menyembuhkan si pemain. Rumakiek adalah aset nasional. Usianya masih 20 tahun. Perjalanan kariernya masih panjang. Kami (PSSI) hanya ingin Rumakiek sembuh dan bisa segera bermain. Itu saja,’’ jelas Dokter Syarif, sebagaimana dilansir laman resmi PSSI. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Non Unggulan, Ganda Putra Sabar Karyaman/Moh Reza Tampil di Final China Masters

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI