19 Personel Polres Kotabaru Terima Penghargaan, Ini Prestasinya

    WARTABANJAR.COM, KOTABARU – Sebanyak 19 personel Polres Kotabaru menerima Penghargaan atas prestasi di berbagi bidang yang berhasil ditorehkan.

    Penghargaan diberikan langsung oleh Kapolres Kotabaru, AKBP M Gafur Aditya Siregar SIK, dalam apel yang digelar di Mako Polres Kotabaru, Kamis (31/3/2022).

    Dalam amanatnya, Kapolres Kotabaru mengatakan bahwa penghargaan ini harus menjadi trigger atau pendorong bagi personel yang lain.

    “Silahkan berprestasi dalam bidang yang rekan-rekan kuasai, dan setiap prestasi pasti akan diberikan reward atau penghargaan” ujarnya

    “Jadi tolong berkompetisi lah yang baik, berkompetisi yang sehat, sehingga kita semua bisa menuju Polri yang Presisi. Ya, jangan sudah tidak bisa berprestasi, malah membuat masalah” lanjutnya Kapolres.

    Lebih jauh, Kapolres Kotabaru menegaskan bahwa penghargaan yang diberikan telah melalui mekanisme Panitia Wanjak yang memang bertugas untuk mengeluarkan penghargaan.

    “Penghargaan ini dikelurkan sudah melalui sidang, sudah melalui Wanjak, jadi bukan asal-asalan saja” tegasnya.

    Deretan personel yang berhasil menerima penghargaan diantaranya adalah Waka Polres Kotabaru, Kompol Sofyan, S.I.K, Kasat Narkoba Iptu Agam Gunalis beserta anggota.

    Kemudian Kasi Keungan Polres Kotabaru beserta anggota dan sejumlah personel Polres Kotabaru lainnya.

    Sejumlah prestasi yang ditorehkan diantaranya adalah dalam bidang Narkotika yang berhasil mengungkap peredaran 16.600 butir Carnoven yang telah dilarang edar.

    Kemudian dibidang keuangan, kerja keras personel Polres Kotabaru berhasil mendukung Polda Kalsel dalam meraih predikat IKPA.

    Baca Juga :   Kapolres Banjar Dukung Program Ketahanan Pangan di Desa Tungkaran

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI