WARTABANJAR.COM – Video hajatan sultan dibagikan akun Tiktok @jaxinejessica yang memperlihatkan hajatan sultan.
Mengapa disebut hajatan sultan? Karena mewahnya tak tanggung-tanggung. Bukan hanya yang punya hajat, tapi tamu undangan juga kecipratan.
Dari akun Tiktok jaxinejessica tampak tamu undangan harus mengantri di depan sebuah truk.
Masing-masing membawa satu karung beras dari yang punya hajat.
“Undangan e sampe gak kuat ngowo berkatane,” tulis akun tersebut dilansir wartabanjar.com, Selasa, 29 Maret 2022.
Arti dari tuliskan di akun tersebut maksudnya tamu undangan sampai tak kuat membawa berkat (beras yang dibagikan).
Dikabarkan hajatan sultan itu ada di Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah. Hajatan yang digelar oleh H Aris Nugroho.
Tak hanya sekarung beras, tamu undangan juga mendapatkan uang saku.(aqu)
Editor Restu