Ahmad Sahroni Sebut Pemuda Usia 23 Tahun Miliki Rekening 800 Miliar, Deddy Corbuzier Syok

    WARTABANJAR, JAKARTA – Kasus penipuan investasi melalui trading terus digencarkan Bareskrim Polri.

    Crazy Rich Medan, Indra Kenz hingga Crazy Rich Bandung, Doni Salmanan ditahan Bareskrim Polri dengan kasus penipuan investasi.

    Kekayaan ratusan miliar yang didapat dilakukan dengan cara penipuan investasi yang meraup keuntungan 70 hingga 80 persen dari setiap investor.

    Wakil Ketua DPR Komisi III, Ahmad Sahroni membongkar sosok crazy rich dari kalangan milenial yang merusak para pemuda.

    Melalui penipuan investasi mereka mampu mengumpulkan pundi-pundi hingga ratusan miliar rupiah.

    “Lari ke isu anak muda, anak muda 23 tahun duitnya ratusan miliar. Gue begini aja sampai di posisi 26 tahun. Bahkan dari orang-orang itu rekeningnya melebihi Rp800 miliar,” kata Ahmad Sahroni di kanal youtube Deddy Corbuzier, Kamis (10/3/2022).

    “Waduh gimana tuh ajarin gue dong bos. Hah? rekening dia sampai Rp 800 miliar. Selama ini gue ngapain bos berasa goblok gue nih,” kata Deddy Corbuzier.

    Politisi yang kerap dijuluki Crazy Rich Tanjung Priok itu membawa permasalahan tersebut dalam rapat DPR komisi III dengan PPATK. Dia meminta kepada ketua PPATK untuk fokus ke masalah tersebut.

    “Nah waktu di rapat kerja di Komisi III dengan PPATK gue yang mimpin rapatnya, gue yang minta kepada ketua PPATK untuk konsen dengan apa yang sedang hits saat itu sekitar dua bulan lalu,” tutur Ahmad Sahroni.

    Menurut Ahmad Sahroni dunia milenial saat ini menjadi rusak dengan adanya kehadiran segelintir oknum penipu berkedok investasi.

    Baca Juga :   The Judge From Hell Awali Penayangan dengan Rating Menjanjikan, Black Out Juga Naik

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI