Ayah Tak Pernah Menyuruh Anak Perempuannya Menutup Aurat Saat Keluar Rumah, ini Azabnya di Akhirat Kelak Menurut Ustadz Abdul Somad

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Perempuan muslimah yang sudah baligh diwajibkan menutup auratnya, yaitu dengan berpakaian sopan dan bagian-bagian tubuh yang merupakan aurat wajib ditutup.

    Menurut Ustadz Abdul Somad, jika anak perempuan muslimah tidak mematuhi ini, maka akan ada sanksi untuk ayahnya, sebab ayah adalah kepala keluarga yang bertanggung jawab mendidik anak-anaknya dalam hal agama.

    Oleh sebab itu, tiap ayah yang beragama Islam wajib menyuruh anak perempuannya, khususnya yang sudah baligh agar menutup auratnya, khususnya jika sanga anak bepergian keluar rumah.

    Sanksi yang yang dimaksud adalah sang ayah akan diharamkan masuk surga Dayyus.

    Menurut ustadz yang akrab disapa UAS ini, anak perempuan muslimah yang telah baligh dan keluar rumah tak menutup auratnya maka dia sama saja telah menyeret ayahnya ke ke neraka.

    Apakah benar jika anak perempuan keluar rumah tanpa menutup auratnya sama saja ia telah menyeret ayahnya ke neraka?” ujar UAS di sebuah video ceramahnya di Instagramnya, Selasa (8/2/2022).

    Anak perempuan yang keluar rumah tidak pakai jilbab, pakai baju you can see, you (kamu) can (bisa) see (melihat), you can see kamu bisa melihat ketiak anak saya,” lanjut sang ustadz.

    Lantas, selain berpotensi masuk neraka, sang ayah akan dilabeli atau digelari sebagai Dayyus, juga diharamkan Allah masuk surga jika selama hidupnya tidak pernah mengajari anak perempuannya menutup aurat.

    Laa yadkhulul jannata dayyus. Dayyus tak boleh masuk surga,” katanya.

    Lebih lanjut, UAS menjelaskan siapa itu Dayyus.

    Baca Juga :   Jaringan Judi Online Kamboja di Batam Digerebek, Pengelola Sewa Kamar Apartemen

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI