BTS Kembali Dinominasikan di BRIT Awards 2021, Saingan Sama 4 Penyanyi Internasional Lainnya

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Kiprah BTS di kancah internasional kian kinclong dan melejit.

Berbagai penghargaan dan prestasi telah banyak ditorehkan boyband beranggotakan 7 orang ini baik di dalam negeri maupun mancanegara.

Kali ini, BTS dinominasikan untuk BRIT Awards 2021.

Pada Sabtu (18/12/2021) waktu Inggris, British Phonographic Industry (BPI) secara resmi mengumumkan nominasi untuk BRIT Awards 2022 yang secara luas dianggap sebagai upacara penghargaan musik paling terkenal di Inggris Raya.

Dilansir dari Soompi, Minggu (19/12/2021), setelah membuat sejarah tahun lalu dengan menjadi artis Korea pertama yang dinominasikan untuk BRIT Awards, BTS bakal meraih nominasi kedua mereka untuk acara penghargaan tahun ini.

Sama seperti tahun lalu, BTS telah dinominasikan untuk Best International Group, dan mereka akan bersaing meraih gelar itu bersama peserta lainnya seperti ABBA, Måneskin, Silk Sonic dan The War on Drugs untuk penghargaan tahun ini.

Selamat untuk BTS. (brs)

Editor: Yayu Fathilal

Baca Juga :   Konser Band Kotak Ditonton Warga Saranjana?, Tantri : 'Cuma Lihat Kepala Gak Gerak'

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca