WARTABANJAR.COM, MATARAMAN – Jembatan Desa Takuti – Sungai Jati Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar diterjang banjir, Selasa (14/12/2021) pagi. Akibatnya, akses jalan di dua desa tersebut putus total.
Babinsa Desa Takuti Kodim 1006/Banjar, Sersan Dua Maryanto pun mengingatkan masyarakat agar tidak melewati jalan tersebut.
Kejadian pertama kali diketahui anak sekolah dari Sungai Jati ke SMPN 3 Mataraman yang berlokasi di Desa Takuti. Putus diperkirakan sekitar pukul 07.30 Wita.
“Warga meminta segera diperbaiki dan sudah ada kunjungan Bupati Banjar, H Saidi Mansyur dan langsung menurunkan dari dinas terkait untuk membikin jembatan alternatif,” kata Sersan Dua Maryanto.
Dia menjelaskan, jembatan darurat sudah bisa dilewati tetapi hanya untuk kendaraan roda dua.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Banjar, Ahmad Solhan saat dikonfirmasi wartabanjar.com mengatakan, pihaknya melakukan penanganan jangka pendek dengan membuat jembatan darurat, konstruksi kayu galam.
“Sesuai instruksi Pak Bupati, agar segera ditangani jangka pendek dulu dengan penanganan jembatan darurat, agar akses dua arah bisa lancar dulu,” katanya.
Dia menjelaskan, panjang jembatan sekitar enam meter.
Akibat jembatan itu putus total, sementara akses jalan terpaksa memutar jalan Gunung Ulin dan keluar di jalan Haji Derun. (dyn)
Editor : Hasby