Jalin Sinergi SMK Dengan Dunia Kerja dan Industri, Kemendikbud Gencarkan Gebyar Menara Vokasi

    “Hingga penyerapan alumni pendidikan vokasi akan lebih maksimal,” tuturnya.

    Sementara itu, Direktur POLITALA, Dr Mufrida Zein, menyampaikan bahwa dalam kegiatan Rakor SMK Negeri dan Swasta se Kalsel ini, POLITALA merupakan pendamping bagi SMK se Kalsel.

    Dalam hal ini beberapa permasalahan yang harus segera diselesaikan yakni link and match antara SMK dan dunia usaha saat ini.

    “Kemarin kita sudah berkunjung ke salah satu industrial. Disana kita banyak mendapat pembelajaran. Mudah-mudahan dengan pertemuan itu kita bisa bersinergi dengan dunia usaha,” bebernya.

    “Kita juga akan menyusun kurikulum bersama sesuai dengan program menara vokasi ini,” lanjutnya.

    Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Singkawang, Kalbar, H Aprizal yang juga turut berhadir di acara ini mengatakan bahwa program menara vokasi ini sudah diterapkan di Singkawang.

    Para siswa di Singkawang, katanya, setelah menerima program dari menara vokasi ini sangat luar biasa.

    “Siswa tamatan kami, menjadi serapan terbanyak untuk tenaga kerja dunia usaha dan industri. Sekolah kami juga di Singkawang saat ini menjadi sekolah unggulan di Kalbar,” pungkasnya. (qyu)

    Editor: Yayu Fathilal

    Baca Juga :   Personel Polres Tanah Laut Siap Back Up Pengamanan PSU di Kota Banjarbaru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI