Atlet Panjat Tebing Banjar Berjibaku di Kejurprov Kelompok Umur Tingkat Provinsi, Torehkan Prestasi

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA  – Atlet panjat tebing kontingen Kabupaten Banjar sedang berjuang di arena Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kelompok Umur tingkat Kalimantan Selatan yang berlangsung di Pelaihari dari 26 Oktober hingga 30 Oktober 2021 mendatang.

    Ada 10 atlet panjat tebing terbaik yang dikirimkan Kabupaten Banjar.

    Pada hari kedua Kejurprov Kelompok Umum ini, Gusti Novaringga, sudah menyumbangkan dua emas dari tiga kelas yang diikutinya.

    Adik Gusti Novaringga, Gusti Aulia Churin’in Sania juga sedang berjuang memberikan terbaik bagi Kabupaten Banjar.

    Noor Arsyada, sudah mengalungi dua emas, dan tersisa satu  emas lagi yang dengan yakin akan dibawa pulang Arsya juga.

    Dina Aulia dan Devi Chandra Reztyana, kompatriot Arsya di SMPN 2 Martapura juga tidak mau kalah. Berawal dari latihan bertiga terus-menerus setiap sore hari di Wall Climbing Arena milik FPTI Kabupaten Banjar di Taman Demang Lehman, mereka bertiga menjelma menjadi Powerpuff Girls Kabupaten Banjar.

    Muhammad Galih Kurniawan. Dirinya mampu meraih emas pada kelas Lead dengan menyisihkan saingan terberat dari daerah tetangga, Kota Banjarbaru dan Tabalong yang postur tubuhnya menjulang lebih tinggi.

    Abdul Wahid Abrari, siswa SMKN 1 Martapura yang baru bergabung dalam tim Undas Banjar juga tidak mau kalah.

    Gusti Nur Azkia Lubna, menghadapi Kejurprov Kelompok Umu ini, dirinya sudah punya mental yang tinggi untuk bertanding.

    Indera Kurniawan, adik kandung dari Dina Aulia, saat ini bersekolah di SDN 2 Indrasari. Penampilannya yang judes namun tetap aura kegigihan selalu ada setiap kali Indera mulai memanjat.

    Baca Juga :   Semifinal China Masters Jonatan Christie dan Sabar/Reza vs China

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI