WARTABANJAR.COM, BANJABARU– Hujan deras di daeran Banjarmasin, Banjarbaru dan sekitarnya kondisi jalan di lokasi proyek perbaikan jalan Liang Anggang Banjarbaru dengan berbatasan Kabupaten Tanah Laut mengenaskan, Minggu (17/10/2021).
Pengguna jalan yang sudah terlanjur melewati jalan tersebut hendaknya berhati-hati, dikhawatirkan ban mobil ambles. Terlebih di daerah proyek perbaikan jalan itu sudah ada terjadi kecelakaan lalulintas.
Kondisi jalan itu pun diposting oleh akun instagram @wargabanua.
“Hujan, air mengengai jalanan di area proyek di wil. Ds. Pandahan, Bati-Bati, Tala. Utk pengguna jalan harap hati-hati. Minggu (17/10) sore,” tulisnya.
Bagi pengguna jalan yang ingin ke Kabupaten Tanah Laut atau sebaliknya dianjurkan melewati jalan Cempaka Banjarbaru – Bentok Tanah Laut.
Diwartakan sebelumnya, pengguna jalan Liang Anggang batas kota antara Banjarbaru dengan Pelaihari Tanah Laut dan warga setempat harus bersabar sekitar lima bulan kedepan.
Pasalnya di jalan Liang Anggang batas kota itu sedang ada proyek pengerjaan rehabilitasi atau perbaikan jalan. Selama pengerjaan jalan di Kecamatan Liang Anggang Banjarbaru itu, jika kondisi tak hujan terjadi debu seperti asap tebal menghalau pandangan mata.
Kondisi ini pun sempat dikeluhkan oleh pengguna jalan dan warga sekitar proyek rehabilitasi jalan tersebut.
Diungkapkan warga sekitar proyek, Yanor. Terutama saat pagi hari hingga jelang siang, aktifitas penyiraman badan jalan dinilainya kurang maksimal.
“Seperti kabut asap, padahal debu,” imbuhnya.