Banjarmasin Masih Level IV : Mengenakan Masker, Wali Kota Buka Banjarmasin Sasirangan Festival di Duta Mall

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Banjarmasin masih PPKM Level IV, puluhan stand UMKM mengikuti Pekan Raya Banjarmasin dalam rangka Banjarmasin Sasirangan Festival ke-5 2021, di Atrium Duta Mall Banjarmasin, Jumat, (8/10/21).

    Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina beserta istri, didampingi Wakilnya Arifin Noor membuka Pekan Raya Banjarmasin itu, dihadiri Forum Koordinasi dan Pimpinan Daerah Forkopimda Kota Banjarmasin. Mereka mengenakan masker.

    Ibnu Sina mengatakan, event ini menjadi kesempatan para pengrajin untuk menampilkan dan mempromosikan produk unggulannya.

    “Agar kiranya UMKM kita menampilkan produknya. Karena selama dua tahun ini cukup terdampak pandemi,” kata Ibnu.

    Dia juga mengatakan, tentunya ini menjadi kesempatan untuk mereka berproduksi lagi dan geliat ekonomi meningkat.

    Selain itu, suami dari Siti Wasilah itu juga berharap, dengan adanya event Banjarmasin Sasirangan Festival, merupakan cara pemulihan ekonomi dengan melaksanakan promosi seperti ini.

    “Mudah-mudahan ini didukung semua pihak mulai dari pemko dan perbankan. Serta juga beberapa stakeholder lain. Intinya kita punya harapan kedepan, bisa pulih dari pandemi,” pungkas Ibnu.

    Diketahui, event Pekan Raya Banjarmasin diikuti puluhan UMKM dibidang kerajinan kain sasiranyan, kerajinan kayu, serta kuliner. (Qyu)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Polda Kalsel Beri Bantuan Usaha Mitra Deradikalisasi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI