Ada SPBU Gratis BBM di Polsek Pelaihari, Berikut Peruntukannya

    WARTABANJAR.COM, PELAIHARIPolsek Pelaihari, Polres Tanah Laut, Polda Kalsel membuat terobosan dengan membangun SPBU atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Bahan Bakar Minyak (BBM) gratis. Resmi dilaunching di Polsek Pelaihari, Jumat (24/9/2021) malam.

    Pengisian BBM gratis ini ditujukan untuk warga atau para relawan yang sedang dalam situasi darurat. Diantaranya seperti mobil relawan pemadam kebakaran, ambulans dan relawan lainnya untuk membantu warga yang sedang tertimpa musibah kesulitan dalam pengisian BBM apalagi disaat waktu malam.

    Seluruh Anggota Polsek Pelaihari berinisiatif meringankan beban para relawan tersebut dengan membuat SPBU BBM gratis untuk warga yang dalam situasi darurat.

    Marzuki salah satu relawan mengucapkan terima kasih kepada Polsek Pelaihari yang bersedia untuk menyisihkan sedikit rezeki dengan membuat SPBU gratis untuk warga yang memerlukan dalam situasi darurat.

    Hal senada juga diucapkan Fahrul, Relawan Pemadam Kebakaran dari Palam (Pasar Lama) Pelaihari ini juga mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada Polsek Pelaihari.

    “Jadi kebutuhan mendasar operasional armada dari pemadam kebakaran yaitu BBM mobil Pemadam, karena sering kali ditemui kendala saat melaksanakan misi kemanusian kami kesulitan mencari BBM terutama malam hari,” katanya.

    Kapolsek Pelaihari IPDA May Felly menjelaskan bahwa SPBU Gratis yang ada di Polsek Pelaihari merupakan salah satu bentuk kepedulian seluruh anggota Polsek Pelaihari kepada relawan seperti armada mobil pemadam kebakaran dan Ambulan yang di luar tanggungan Pemerintah.

    Baca Juga :   Bapemperda Kalsel Soroti Perda Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI