WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Iklan ulang tahun anggota BTS Jungkook di Pakistan telah dihapus karena dianggap “mempromosikan homoseksualitas.”
Pada 1 September 2021, iklan papan (baliho) iklan perayaan ulang tahun Jungkook BTS tersebut dipasang di Gujranwala, Pakistan.
Meskipun Army (fandom BTS) Pakistan telah melalui proses yang benar untuk memasang iklan itu, rupanya mendapat penentangan dari seorang kandidat Majelis Punjab dari Jamaat-e-Islami, Furqan Aziz Butt.
Furqan Aziz Butt segera menghapus iklan tersebut setelah papan reklame itu tersebar dan mendapat perhatian di media sosial.
Furqan Aziz Butt mengklaim, “Di kota ini, kami memiliki banyak anak muda dan BTS adalah pengaruh buruk bagi mereka. Mereka mendorong anak muda untuk melakukan hal yang salah dan mempromosikan homoseksualitas.”
Dia juga menekankan hanya ada satu Army (tentara), yaitu tentara Pakistan di negaranya.
Mengutip Allkpop, Senin (6/9/2021), Army Pakistan kemudian mengaku dengan mengatakannya secara daring, “Generasi yang lebih tua adalah fanatik, memiliki stereotip berdasarkan penampilan seseorang.”
“Itu hanya sebuah iklan. Saya tidak melihat masalah di sini,” sebut Army Pakistan lainnya. (brs)
Editor: Yayu Fathilal