Merek Cina Oppo dan Vivo masing-masing berada di urutan keempat dan kelima, dengan pangsa pasar mereka tetap sekitar 10 persen.
Pasar smartphone global tumbuh 19 persen dalam setahun menjadi 329 juta unit pada kuartal kedua. Tetapi turun 19 persen dari kuartal sebelumnya karena masalah kekurangan komponen yang sedang berlangsung dan kenaikan kasus COVID-19 di seluruh Asia dan Eropa, menurut Counterpoint Research.
Pendapatan pengiriman smartphone di seluruh dunia meningkat 25 persen pada tahun ini menjadi 96 miliar dolar AS pada kuartal kedua, tetapi jumlah tersebut turun 16 persen dari kuartal sebelumnya karena kendala pasokan.
Dalam hal pendapatan, Apple adalah pemimpin dominan dengan pangsa pasar 41 persen, naik dari 34 persen tahun sebelumnya, didukung oleh permintaan yang kuat untuk seri iPhone 12.
Samsung adalah runner-up dengan pangsa pendapatan 15 persen pada kuartal kedua, turun dari pangsa 17 persen tahun lalu. Pendapatan kuartal kedua turun 30 persen pada kuartal meskipun peningkatan 7 persen pada tahun, kata Counterpoint Research.
Xiaomi berada di urutan ketiga dengan pangsa pendapatan 9 persen, naik dari 6 persen tahun lalu, karena mengumpulkan pendapatan smartphone tertinggi yang pernah ada di kuartal kedua. (ant)
Editor: Erna Djedi