Temuan Wabup, Jabatan Kabid dan Kasi di Pemkab HST Masih Ada yang Kosong


WARTABANJAR.COM, BARABAI – Rutinitas Wakil Bupati Hulu Sungai (HST) H Mansyah Sabri saat ini adalah melakukan pembinaan dan disiplin para Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan Sidak ke beberapa Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD).

Saat sidak ke instansi Bapellitbangda, Wabup menemukan laporan bahwa beberapa jabatan Kabid dan Kasi yang masih kosong.

Kepala Bapellitbangda HST, Ir H Ahmad Syahriani Effendi menyampaikan, akibat kekosongan beberapa jabatan tersebut, membuat kinerja SOPD nya tidak begitu maksimal, namun pihak tetap profesional mengerjakan apa yang menjadi tanggungjawab pekerjaannya.

“Kami berharap semoga cepat jabatan-jabatan yang kosong tersebut terisi dan pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan secara maksimal,” katanya.

Sedangkan Wabup Mansyah Sabri menyampaikan bahwa kedatangannya yang pertama untuk bersilaturahmi seterusnya keinginannya adalah kalau ada permasalahan di tingkat SOPD agar bisa di selesaikan sendiri.

Selanjutnya menurut Wabup, bila ada pelanggaran disiplin ASN maka harus ada sanksi sesuai peraturan yang berlaku dan harus ada pembinaan untuk perbaikan kinerja pegawai yang tidak disiplin.

Diseluruh SOPD setiap kepala seksi, kasubag, Ia berharap agar di setiap meja di tempel tupoksi masing-masing, untuk mengingatkan fungsi kerja masing-masing.

Selanjutnya, Mansyah mengatakan pada semua ASN untuk meyakinkan disiplin kerja terutama datang tepat waktu dan pulang sampai waktu yang sudah ditentukan.

ASN diharapkan tahu apa tupoksinya dan program kerja yang akan dilaksanakannya untuk dapat membantu masyarakatnya agar dapat terlayani dengan baik dan benar. (ant)

Baca Juga :   Residivis Diciduk, Polres Tabalong Sita 258 Butir Obat Terlarang saat Nyamar Jadi Pembeli di Murung Pudak

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca