WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Choi Siwon Super Junior panen hujatan penggemarnya, ELF internasional karena unggahannya di Twitter berupa foto meme-nya bareng mantan presiden AS, Ronald Reagan, Minggu (16/5/2021).
Namun hari ini, Senin (17/5/2021) pagi postingan itu telah dihapusnya.
Di unggahan itu dia memposting foto meme editan seorang penggemarnya yang tampaknya disukainya lalu diunggahnya ke Twitter.
Di meme itu tampak foto Ronald Reagan memakai setelan jas lengkap yang kostumnya mirip dengan yang dipakai Siwon, dari warna jas hingga corak dasinya.
Tak hanya itu, bahkan tatanan rambut dan senyum mereka pun mirip.
Namun ternyata reaksi netizen yang melihat ini tak seperti yang diharapkan.
Mereka, khususnya ELF internasional yang tampaknya dari Amerika Serikat rupanya tak menyukainya karena mereka menganggap sosok sang mantan presiden tak sebaik Siwon.
Bagi mereka, Siwon tak pantas disandingkan dengan Ronald Reagan.
Menurut mereka, Siwon adalah pemuda dan idola K-Pop yang baik, relijius serta aktivis kemanusiaan yang patut diteladani, berbanding terbalik dengan Ronald Reagan yang selama menjabat sebagai presiden memiliki banyak kebijakan yang merugikan rakyatnya.
Mereka bahkan membeberkan apa saja borok sang mantan presiden di kolom komentar unggahan tersebut.
Mereka juga meminta Siwon agar lebih bijak bermedia sosial dengan mencari tahu dulu profil sosok yang akan diunggahnya.
Sebelum ini, pada 6 Januari 2021 lalu, Siwon juga mengunggah beberapa foto meme-nya dan sang mantan presiden yang juga editan penggemarnya.