Disebut Diskriminasi Tim Bulutangkis Indonesia, Akun Instagram All England Menghilang Setelah Diserbu Netizen +62

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Ramai kasus diskriminasi Tim Bulutangkis Indonesia oleh panitia All England 2021 sekarang ini rupanya berimbas ke akun Instagram resmi All England, yaitu @allenglandofficial.

    Akun tersebut, hari ini, Sabtu (20/3/2021) dikabarkan menghilang dari dunia maya setelah diserbu netizen Indonesia yang memprotes kejadian tersebut.

    Sebelumnya dikabarkan Tim Bulutangkis Indonesia dicoret dari daftar pemain pertandingan bulutangkis bergengsi itu karena mereka satu pesawat dengan penumpang positif COVID-19 saat bertolak ke Inggris menggunakan maskapai Turkish Air.

    Karenanya, panitia All England 2021 memutuskan tim Indonesia tak boleh ikut bermain dan harus menjalani karantina.

    Kekisruhan dimulai ketika seorang pebulutangkis Turki, Neslihan Yigit yang satu pesawat dengan mereka saat itu ternyata boleh ikut bertanding.

    Hal ini tentu saja memicu protes dari Tim Bulutangkis Indonesia dan juga netizen Indonesia karena dianggap panitia tidak adil.

    Dikabarkan oleh akun Instagram @ina_badminton melalui story, Sabtu (20/3/2021) akun resmi All England tersebut sekarang telah menghilang.

    Foto: Instagram/@ina_badminton

    Namun kemudian diketahui ternyata panitia All England membuat akun cadangan dengan nama yang berbeda dan komentarnya dimatikan atau dibatasi.

    “BARANGKALI MAU FOLLOW (emoji ngakak) Sampai Bikin Backup Account (emoji ngakak) #ReportLagi?” tulis @ina_badminton.

    Netizen pun kembali ramai berkomentar.

    “Ada yg baru nih, cobain ah (emoji ngakak),” sebut seorang netizen.

    “Serbuuuuuuuuuuuuuuuuuu lagii

    Baca Juga :   Twibbon dan Ucapan Penuh Makna untuk Hari Guru Nasional 25 November 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI