Jenazah Santri Tenggelam ditemukan di Nol Kilometer Sungai Martapura Banjarmasin

    WARTABANJAR.COM,BANJARMASIN – Proses pencarian tim relawan gabungan Banjarmasin, bersama Basarnas membuahkan hasil, Minggu (3/1/2021) dini hari. Santri tenggelam akhirnya ditemukan di nol kilometer Sungai Martapura Banjarmasin.

    Tim relawan gabungan bersama warga mengevakuasi jenazah, selanjutnya dibawa ke ruang pemulasaran jenazah di RS Ulin Jalan Simpang Ulin Banjarmasin. Pihak keluarga sudah mengetahui dan sudah sampai di ruang jenazah RS Ulin Banjarmasin.

    Informasi yang beredar dikalangan relawan, jenazah akan dibawa ke Semarang untuk dimakamkan.

    Tim relawan gabungan Banjarmasin melakukan pencarian orang tenggelam di Sungai Martapura sejak Jumat (1/1/2021) siang. Lokasi tenggelam di Sungai Martapura, Jalan Seberang Mesjid Kampung Melayu Banjarmasin.

    Proses pencarian dengan menyisir sungai, sekitaran lokasi korban tenggelam hingga di nol kilometer. Korban tenggelam merupakan santri Pondok Pesantren Al Ihsan, bernama Afrizal Ahmat Bhari, kelahiran Jakarta 16 September 2005, atau berusia 16 tahun. (has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Diduga Gengster Banjarmasin Bawa Sajam Ditangkap Warga di Jalan Belitung

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI