Pasca Hujan Deras Tumbangkan Pohon di Martapura, Hingga Pagi Ini Masih Pembersihan Ranting dan Batang

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Pasca banyaknya pohon tumbang pada Sabtu (12/12/2020) malam, hingga pagi ini tim relawan Ajipura bersama tim relawan swadaya masyarakat lainnya membersihkan batang pohon yang masih mengganggu pengguna jalan, Minggu (13/12/2020).

    Seorang anggota BPK Ajipura, M Rafii mengatakan, untuk batang pohon yang berukuran besar sudah dipotong-potong menggunakan mesin chainsaw. Namun berhubung pada Sabtu malam cuaca hujan deras sehingga dilanjutkan pagi ini.

    Hujan deras mengguyur Martapura Kabupaten Banjar dan sekitarnya, Sabtu (12/12/2020) malam. Pohon tumbang terjadi di Jalan Menteri 4 Martapura, mengenakan jas hujan tim Emergency Banjar Response (EBR), UPT Damkar Kabupaten Banjar, PMI, BPBD serta relawan lainnya berusaha membereskannya agar tidak mengganggu pengguna jalan.

    Pohon berukurkan besar itu menghalangi badan jalan, baik lajur kanan maupun lajur kiri. Saat hujan deras, pagar pondok pesantren Darussalam di Martapura roboh, belum diketahui persis penyebabnya, namun akibat kejadian tersebut reruntuhan mengganggu badan jalan dan didapat informasi ada korban namun tidak mengalami luka serius.

    Pohon tumbang juga terjadi dekat depo arsip Kabupaten Banjar, mengenai atap teras rumah milik Boman No 7A di Kompleks Kebun Serai Permai 2 Blok A Jalan PU.

    Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kabupaten Banjar, Gusti Yudhi membenarkan kejadian tersebut. Terkait pohon roboh sudah diatasi oleh tim relawan bersama Damkar Kabupaten Banjar. (has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Polisi Pengawal Distribusi Logistik Pilkada Kota Banjarmasin Dilengkapi Body Protector

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI