6.958 Napi di Kalsel Mendapat Remisi HUT Kemerdekaan RI, Ini Pesan Paman Birin

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan (Kalsel), melalui Lapas Banjarbaru, menggelar penyerahan Remisi Umum bagi narapidana dan anak dalam rangka Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77, di Lapas Kelas II B Banjarbaru, Rabu (17/8/2022).

    Dalam kegiatan ini dihadiri langsung oleh Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, beserta jajaran Forkopimda Kalsel.

    Pemberian remisi dibagi menjadi 2 (dua) yaitu Remisi Umum I (RU-I) yang mengurangi masa menjalani pidana dan Remisi Umum II (RU-II) yang juga mengurangi masa pidana sekaligus memperoleh kebebasan.

    Adapun besaran remisi yang diberikan mulai dari 1 bulan, 2 bulan, 3 bulan, 4 bulan, 5 bulan dan 6 bulan sesuai dengan ketentuan dan masa menjalani pidana.

    Sebanyak 1554 orang narapidana yang menerima reimisi dalam kegiatan kali ini, 1479 orang yang menerima RU I, dan 67 orang yang menerima RU II, yang akan diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor.

    Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi mengatakan, bahwa pada tahun ini sebanyak 6.958 orang narapidana dan anak di Kalsel, yang memenuhi syarat dan menerima remisi umum yang diserahkan bertepatan dengan hari kemerdekaan Indonesia.

    Dari total 6.958 orang yang menerima remisi, ada sebanyak 255 narapidana dan anak yang akan langsung bebas dan selesai menjalani masa pidana.

    “Pemberian remisi hari ini adalah bukti bahwa Negara hadir bagi masyarakat dan kemerdekaan adalah hak bagi segenap lapisan masyarakat tak terkecuali warga binaan pemasyarakatan. Namun remisi umum ini hanya diberikan bagi mereka yang memenuhi syarat, tidak diberikan kepada narapidana yang melanggar aturan seperti misalnya melarikan diri maupun mengedarkan narkoba,” ujar Lilik.

    Baca Juga :   Tim BPAM Banjarbakula Mulai Perbaikan Pipa Bocor

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI