Innalillahi, Pebulutangkis Legendaris Verawaty Fajrin Tutup Usia, sang Suami Urang Banjar


    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Kabar duka datang dari dunia olah raga. Salah satu legenda bulutangkis, Hj Verawaty Fajrin, meninggal dunia.

    Kabar duka ini disampaikan mantan Juru Bicara Presiden yang kini menjadi Dua Besar, Dr M Fadjroel Rachman.

    “Innalillahi w.r. Kami sekeluarga turut berdukacita ~ #BungFADJROEL #DubesRIKazakhstanTajikistan
    Wafat Hj. Verawaty Fajrin (64). Minggu, 21 November 2021Pk.06.58 WIB. Di RS Dharmais, Jakarta
    Rumah Kav. DKI Cipayung
    Jl. Durian Blok T 1 no 23 RT 01 / 08, Cipayung, Jakarta Timur.”

    Begitu unggahan Fajroel Rahman di laman Twitter beberapa menit yang lalu.

    Verawaty Wiharjo lahir 1 Oktober 1957, merupaka seorang pemain bulu tangkis terkenal Indonesia era tahun 1980an.

    Ia berhasil meraih banyak gelar juara baik di nomor tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran.

    Pemain-pemain yang pernah berpasangan dengannya adalah Imelda Wigoena, Ivanna Lie, Yanti Kusmiati, Bobby Ertanto, dan Eddy Hartono.

    Verawaty Wiharjo kemudian dikenal dengan nama Verawaty Fajrin setelah memeluk agama Islam pada bulan April 1979.

    Nama Fajrin di belakang namanya diambil dari nama suaminya, Fajrin Biduin Aham, yang diketahui berdarah Banjar, Kalimantan Selatan.

    Verawati juga tercatat menjadi anggota Dewan Penasihat Partai Gerindra. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Non Unggulan, Ganda Putra Sabar Karyaman/Moh Reza Tampil di Final China Masters

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI