“PERANG LAWAN KABEL” Semrawut di Banjarbaru, Wali Kota Lisa Ikut Potong Kabel Udara di Komet

WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Kabel udara yang semrawut di Banjarbaru akhirnya mulai ditertibkan. Langkah awal penataan infrastruktur ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, yang secara simbolis memotong kabel di kawasan Komet, Jalan Panglima Batur, Kamis (4/9/2025).

Di depan Kincir Angin Komet, Wali Kota Lisa mengawali program penataan kabel optik udara yang selama ini dinilai mengganggu keindahan kota. Aksi ini menandai komitmen pemerintah kota dalam menghadirkan wajah Banjarbaru yang lebih tertib, indah, dan modern.

“Hari ini kita mulai dari sisi kiri jalan. Insyaallah, ke depan sisi kanan juga akan kita tertibkan. Penataan ini akan berlanjut secara bertahap hingga seluruh titik benar-benar rapi,” ujar Wali Kota Lisa kepada awak media.

Lisa menjelaskan, penataan kabel udara akan melibatkan penggunaan tiang bersama untuk mengurangi jumlah tiang yang berdiri sendiri di berbagai titik.

“Dengan cara ini, wajah kota akan terlihat lebih rapi, teratur, dan enak dipandang,” tambahnya.

Program ini, tegas Lisa, tidak hanya sebatas seremoni tetapi akan dijalankan secara berkelanjutan dengan pendataan menyeluruh agar setiap jalur kabel benar-benar tertib.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Banjarbaru, Asep Saputra, menuturkan bahwa penerapan tiang bersama sudah mulai berjalan. Beberapa operator jaringan telah memanfaatkan tiang milik Diskominfo sebagai bagian dari upaya efisiensi.

“Harapan kita, jumlah tiang di Banjarbaru semakin berkurang. Selain menambah keteraturan, hal ini juga meningkatkan estetika kota,” tutup Asep.

Baca Juga :   Dump Truck Terguling di Turunan Cempaka Banjarbaru, Lapak Penjual Sate Hancur dan Pasutri Jadi Korban

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca