GEGER DI GOR BARABAI! Ribuan Warga Tumpah Ruah Sambut HUT RI ke-80, Polres HST Bagi-bagi Bendera

WARTABANJAR.COM, BARABAI – Gema semangat kemerdekaan mengguncang GOR Bintara Jaya Barabai, Rabu malam (6/8/2025), saat Polres Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar pengibaran Bendera Merah Putih secara serentak untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia.

Acara penuh semangat nasionalisme ini tak hanya dihadiri aparat kepolisian, tetapi juga menggandeng elemen masyarakat dan dunia olahraga. Tampak hadir Ketua KONI HST Yajid Fahmi mewakili Bupati HST Samsul Rizal, Wakapolres HST Kompol Saparyanto mewakili Kapolres HST AKBP Jupri JHP Tampubolon, para pejabat utama Polres HST, Ketua PBSI HST Yuandani Harizki, atlet bulu tangkis, dan masyarakat yang tengah menyaksikan Kejuaraan Bulu Tangkis “Piala PBSI Bersama Abangku Part II”.

BACA JUGA:Bupati HST Buka Konferensi PGRI XXI, Titipkan Masa Depan Generasi kepada Para Guru

Dalam sambutannya, Wakapolres Kompol Saparyanto menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar simbolik, melainkan ajakan nyata untuk menanamkan kembali nilai-nilai patriotisme di hati masyarakat.

“Kami ingin masyarakat tergerak untuk mengibarkan Bendera Merah Putih di rumah masing-masing, sebagai bentuk kebanggaan dan cinta terhadap Indonesia,” tegasnya penuh semangat.

Tak hanya itu, sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan nasional “Merah Putih Serentak”, Polres HST juga membagikan bendera kepada para penonton. Masyarakat yang hadir terlihat antusias dan bangga mengikuti seluruh rangkaian acara.

Kemeriahan malam itu menegaskan bahwa semangat kemerdekaan masih menyala di dada rakyat Hulu Sungai Tengah. Sinergi antara aparat, pemerintah, dan warga menjadi pondasi kuat dalam memperkokoh persatuan bangsa.(wartabanjar.com/Adew)

Baca Juga :   Mitigasi Kebakaran Dimulai dari TK! Pos Damkar Tanah Laut Jadi Ruang Pembentukan Mental Tangguh

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca