WARTABANJAR.COM, PALANGKA RAYA – Seorang konten kreator panen hujatan usai memarodikan Gubernur Kalimantan Tengah, Agustiar Sabran.
Konten kreator dengan akun Instagram @saif_hola, sebelumnya membuat video dengan muatan parodi saat Gubernur Agustiar Sabran diwawancara.
Namun video itu dinilai merendahkan Gubernur Agustiar Sabran.
Dilansir @kaltengpedia, sejumlah pihak menilai bahwa isi kontennya tidak pantas dan mengandung unsur penghinaan terhadap pemimpin daerah.
Meskipun sebagian netizen menganggap video itu hanya hiburan, tak sedikit pula yang menilai bahwa tindakan tersebut mencerminkan tren negatif dalam dunia konten digital — kritik yang tidak membangun demi mengejar viralitas, tanpa mempertimbangkan etika maupun nilai edukatif.
Sementara pantauan wartabanjar.com di akun @saif_hola, konten kreator ini menyampaikan klarifikasi dan permohonan maaf.
Begitu unggahan @saif_hola yang disertai video pernyataan klarifikasi dan pemohonan maaf diunggah sekitar 7 jam yang lalu. (Erna Djedi)
#kontenkreator #gubernurkalteng #agustiarsabran #wartabanjar