Kebakaran di KS Tubun Banjarmasin, Korban Sempat Dengar Suara Ledakan

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Seorang korban kebakaran di Jalan KS Tubun, Gang Damai II RT. 11, Kelurahan Kelayan Barat, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Sabtu (5/4/2025) malam mengatakan sempat mendengar suara ledakan saat kejadian.

    Kebakaran tersebut menyebabkan setidaknya tiga rumah terdampak, yaitu dua rumah warga dan satu lagi rumah kosong.

    Satu di antaranya adalah rumah milik Habib Fikri Al Habsyi yang dihuni oleh dua kepala keluarga dan 6 jiwa.

    Rumah satu lagi yang turut terdampak adalah milik Hj. Siti Maritam, dihuni 4 kepala keluarga dan 12 jiwa.

    BACA JUGA: Manfaat Rutin Berzikir Hamdalah: Ringan Namun Pahalanya Besar

    Ketua RT. 11, Aini, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

    “Saat kejadian ada saja orangnya di rumah, untungnya semuanya sempat menyelamatkan diri, sehingga tidak sampai ada korban jiwa,” lanjutnya.

    Sementara itu, seorang korban, Sahbudiannor, menuturkan sebelum kebakaran sedang berada di dalam rumah, kemudian mendengar suara teriakan api dari luar rumah.

    “Saat saya keluar rumah, ternyata apinya sudah menyala di rumah sebelah,” tutur Sahbudiannor.

    Melihat hal tersebut, lantas dia dan keluarganya langsung menyelamatkan diri ke tempat yang aman.

    “Jadi, saya langsung membawa keluarga, dan juga ibu saya yang sedang sakit tadi,” kata Sahbudiannor.

    Rumahnya yang terbakar hanya sebagian, karena sempat dipadamkan oleh para relawan.

    Ia juga mengungkapkan, saat api sudah menyala, dia sempat mendengar suara ledakan sekali, namun tak tahu apa yang meledak sebab itu fokus menyelamatkan dirinya dan keluarganya serta meminta bantuan.

    Baca Juga :   Satlantas Polres HSS Larang Pengendara Lewati Jalan Menuju Kalumpang-Margasari

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI