Komisi XII : Ojol Tetap Bisa Isi Pertalite

    WARTABANJAR.COM – Belum ada keputusan dari pemerintah terkait pelarangan subsidi BBM untuk ojek online (ojol).

    Hal tersebut diungkap Ketua Komisi XII DPR RI Bambang Pati Jaya. Pemerintah dipastikan membuat keputusan yang berpihak pada masyarakat.

    “Bahwa masalah yang berkembang tentang BBM atau ojol itu masih exercise oleh pemerintah, jadi belum merupakan suatu keputusan,” kata Bambang dalam keterangannya kepada media, di Jakarta, dikutip Kamis (5/12/2024).

    Baca Juga

    Malam ini Waspada Banjir Rob Wilayah Banjarmasin 

    Fraksi Golkar di DPR RI mendukung para ojol untuk mendapatkan subsidi BBM. Salah satunya, para ojol harus dipastikan tetap mendapat mengisi pertalite.

    “Dan pada dasarnya Fraksi Golkar mendukung para ojol itu untuk dapat diberikan dukungan subsidi BBM, seperti pertalite itu mereka masih bisa ngisi, nanti teknis kontrolnya akan dipikirkan bagaimana caranya,” ucap Politisi Fraksi Partai Golkar ini.

    Ia menegaskan belum ada keputusan dari pemerintah terkait pelarangan ojol mengisi BBM bersubsidi. Dia mengatakan DPR bersama pemerintah akan mencari jalan terbaik untuk masyarakat.

    “Kira-kira poinnya seperti itu, yang lain-lainnya tentang apa yang menjadi keputusan pemerintah itu belum ada. Jadi bisa di exercise segala kemungkinan-kemungkinan yang ada. Jadi pada dasarnya kita akan cari dan mendukung apa yang terbaik untuk masyarakat Indonesia,” tegasnya. (humas)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Server Judi Online Terdeteksi Berada di Luar Negeri, Polri Lakukan Langkah Ini

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI