Jelang Bulan Puasa Ramadan 1442 Hijriah, Band Ungu dan Lesti Kejora Rilis Tembang Religi “Bismillah Cinta”, Trending Nomor 1 YouTube

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Bulan puasa Ramadan 1442 Hijriah tinggal menghitung hari.

    Menyambut bulan suci ini, Band Ungu merilis tembang religi terbaru mereka berkolaborasi dengan penyanyi muda Lesti Kejora berjudul Bismillah Cinta.

    Kemarin, Kamis (1/4/2021), tembang tersebut dirilis di kanal YouTube Trinity Optima Production dan hari ini, Jumat (2/4/2021) sukses menjadi trending nomor satu di YouTube.

    Hingga berita ini ditulis, tembang tersebut telah ditonton sebanyak 2.282.948 orang, disukai 292 ribu orang dan tak disukai oleh 3,6 ribu netizen.

    Dalam keterangannya, Trinity Optima Production mengungkapkan kolaborasi ini adalah sesuatu yang fresh untuk band yang digawangi oleh Pasha (vokalis), Makki (bass), Enda (gitar), Oncy (gitar), serta Rowman (drum) dan juga Lesti.

    Ini kali keduanya Ungu berkolaborasi dengan penyanyi dangdut setelah sebelumnya bersama Iis Dahlia di lagu “Hampa Hatiku” (2012).

    Sedangkan ini adalah kali pertama bagi Lesti berkolaborasi dengan band dalam sebuah lagu.

    “Bismillah Cinta” ditulis oleh Pasha, vokalis Ungu.

    Ada tiga pesan di dalamnya, yakni tentang kebahagiaan umat Muslim akan kehadiran bulan Ramadan, tentang pandemi yang membatasi banyak hal dan hubungan cinta jarak jauh.

    Walau begitu, karena keyakinan yang kuat, keduanya sama-sama berjuang untuk melewati ujian yang ada.

    “Lagu ini adalah lagu religi yang ringan dan mudah dipahami. Pesannya jelas, nuansa Ramadannya sangat kuat. Menulis lagu ini pun tidak membutuhkan waktu lama. Suara Lesti mewarnai lagu ini dan memberikan satu nilai lebih. Semoga “Bismillah Cinta” bisa menghibur dan memberikan semangat baru bagi mereka yang mendengarkan lagunya, terutama para pecinta musik Lesti dan Ungu,” ujar Pasha mewakili Ungu.

    Baca Juga :   Kejagung Periksa Istri-istri Hakim Pemberi Vonis Bebas Ronald Tannur

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI