Dishub Banjarmasin Sediakan Mobil Derek Jelang Haul ke-3 Guru Zuhdi

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjarmasin melalui Bidang Pengawasan dan Pengendalian akan menerjunkan sejumlah personil untuk support panitia Haul dalam rangka haul ke-3 KH Zuhdiannor yang yang akan diadakan pada Kamis, (30/3/23) malam.

    Menurut Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian, Hj Kusmarini, personil akan diposisikan di tiap titik rawan kemacetan untuk mengatur arus lalu lintas pada acara nanti.

    “Nanti kita juga akan berkolaborasi dengan stakeholder terkait untuk memberikan kelancaran arus lalu lintas pada acara haul malam ini,”ujarnya.

    Kepala Seksi Manajemen Rekayasa Lalu Lintas, Taufikurrahman, sebelumnya ada berapa fasilitas perlengkapan jalan seperti barrier diletakkan di tiap titik jalan sekitar acara dan juga nanti kita siagakan juga mobil derek dalam acara haul malam ini.

    Baca Juga

    Mayat Ditemukan Membusuk di Desa Tamiyang HSS

    Terpisah, Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kota, H Slamet Begjo, untuk pengalihan dan penutupan arus di kawasan sekitar haul tidak dilakukan mengingat cukup banyaknya relawan yang bertugas untuk mengarahkan jemaah.

    “Penutupan tidak ada, tapi nanti teman-teman dari
    Polresta Banjarmasin akan tetap melakukan
    penjagaan,” pungkasnya.

    Haul digelar di kawasan Kubah Guru Zuhdi dan Mesjid Jami yang beralamatkan di jalan Sungai Miai di Kota Banjarmasin akan menjadi titik acara Haul ke-3 yang nanti akan di selenggarakan nanti malam

    Panitia memprediksi jemaah akan membludak dan mencapai puluhan ribu jemaah.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Dukung Program Presiden Prabowo, Dislutkan Kalsel Ajak Anak-anak Gemar Makan Ikan Bergizi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI