WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Antusias tinggi ditunjukkan masyarakat Desa Keramat, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, menjelang haul ke-18 Abah Guru Sekumpul atau KH Muhammad Zaini Abdul Ghani.
Menjelang haul Abag Guru yang dilaksanakan di kediaman pribadi Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, pada 26 Januari 2023, itu warga bergotong royong bersih-bersih kampung.
Kepala Desa Keramat, Said Syeh, mengatakan gotong-royong telah dilakukan sejak Jumat (13/1) lalu dan akan berlanjut hingga puncak pelaksanaan haul.
“Alhamdulillah persiapan di desa telah siap dan masyarakat pun demikian dengan bergotong royong membersihkan kampung, memasang umbul-umbul, lampu serta dapur pria dan wanita,” ujar Said, Kabupaten Banjar, Rabu (18/1/2023).
Relawan dari desa pun, lanjut Said, telah siap untuk bersinergi dengan relawan kampung lainnya guna menyukseskan pelaksanaan Haul Akbar Abah Guru Sekumpul yang dilaksanakan di jalan Kertak Baru kampung Keramat.
Baca juga: Kronologi Rumah Amblas di Gudang Hirang Sungai Tabuk, Murni Sempat Dengar ‘Kretek-kretek’
Antusias warga kampung Keramat cukup tinggi menyongsong pelaksanaan haul tersebut, selain berpartisipasi membersihkan kampung, sejumlah lokasi untuk parkir serta dermaga pun disiapkan.
Tidak hanya itu, akses untuk jalan VIP juga akan dilakukan pembenahan penerangan dan perbaikan jalan yang berlubang.
Instansi terkait seperti Dinas Sosial dan Dinas Perhubungan Prov Kalsel serta instansi lainnya akan turut bersinergi memfasilitasi untuk menyukseskan haul ulama kharismatik di Kalsel, Abah Guru Sekumpul.