Api Hanguskan 4 Rumah dan 2 Sepeda Motor di Desa Wirang Tabalong, Kerugian 1 Miliar Lebih

    WARTABANJAR.COM – Kebakaran terjadi di RT 02 Desa Wirang, Kecamatan Haruai, Kabupaten Tabalong, Minggu (16/10) dini hari pukul 03.15 WITA.

    Api dengan cepat memrembet membakar empat bangunan di RT 02 Desa Wirang. Total kerugian mencapai miliaran rupiah.

    Berikut data korban kebarakan RT 02 Desa Wirang

    1. H Adul (55)
      Jumlah KK 3 jiwa. Kerugian diperkirakan Rp 800 juta. Sepeda motor 2 unit dan surat-surat kendaraan dan surat tanah, kondisi terbakar 100%.
    2. Alip Ruslan (40)
      Jumlah KK 5 jiwa. Kerugian diperkirakan Rp 150 juta. Ikut terbakar surat tanah dan kendaraan. Bangunan terbakar 80%.
    3. Hamjani (50)
      Jumlah KK 6 jiwa. Kerugian diperkirakan Rp 200 juta. Surat kendaraan dan surat tanah ikut terbakar, kondisi bangunan terbakar 80%.
    4. H Agus (55)
      Jumlah KK 2 jiwa. Kerugian diperkirakan Rp 50 juta
      rupiah. Bangunan terbakar 30%.

    Berdasarkan rilis BPBD Tabalong, beberapa saksi yang melihat api berasal dari rumah H Adul hingga merembet ketiga rumah lainnya.

    “Total kerugian Rp 1 miliar 200 juta,” dalam rilis BPBD.(ehn)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Ada Pasar Wadai di Lapangan Taman Budaya Banjarmasin

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI