WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – PS Barito Putera berhasil mengamankan tiga poin penting saat menjamu Persiku Kudus pada pekan ke-14 Pegadaian Championship 2025/2026 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (5/1), dengan kemenangan tipis 1-0 yang ditentukan oleh gol Rizky Pora.
Tampil di hadapan pendukung sendiri, Barito Putera yang berstatus pemuncak klasemen sementara Grup B langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal laga. Tekanan bertubi-tubi dilancarkan melalui kedua sisi sayap, yang beberapa kali merepotkan lini pertahanan Persiku Kudus.
Tim tamu tak tinggal diam, Persiku Kudus mengandalkan permainan umpan pendek dengan Igor Costa sebagai tumpuan serangan. Meski demikian, barisan belakang Laskar Antasari tampil disiplin dan mampu meredam upaya Macan Muria.
Baca Juga BREAKING NEWS Remaja Dilaporkan Tenggelam di Pengambangan
Peluang emas sempat diperoleh Barito Putera lewat sundulan Renan Alves yang memanfaatkan tendangan bebas, namun bola masih melebar dari gawang yang dijaga Nuri Agus.
Di sisi lain, Persiku Kudus hampir membuka keunggulan melalui tendangan salto P. Chaniago yang masih melenceng tipis.
Hingga babak pertama berakhir, skor imbang 0-0 tetap bertahan meski kedua tim saling melancarkan serangan.
Memasuki babak kedua, Barito Putera meningkatkan intensitas permainan. Tekanan berbuah hasil pada menit ke-53. Berawal dari umpan silang Frendi Saputra yang diteruskan Muhammad Wildan, bola liar jatuh ke kaki Rizky Pora yang dengan tenang menuntaskannya menjadi gol pembuka.
Keunggulan satu gol tak membuat Barito Putera mengendurkan serangan. Namun situasi berubah pada menit ke-73 setelah Rizky Pora harus meninggalkan lapangan usai diganjar kartu merah melalui tinjauan VAR.

