Kalah di Semifinal Korea Masters 2025, Kadek Dhinda Ungkap Kendala yang Dihadapi

WARTABANJAR.COM, IKSAN – Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi, mengungkapkan kendala yang dihadapinya saat bertanding di semifinal Korea Masters 2025.

Dalam laga empat besar yang berlangsung di Wonkwang University Cultural and Sports Center, Iksan, Jeonbuk, Korea Selatan, Sabtu (8/11/2025), Kadek Dhinda kalah dari unggulan pertama, Chiu Pin-Chian (China Taipei), dengan skor 21-19, 19-21, dan 8-21.

Di gim pertama, dia mengaku sudah bermain all out tetapi tidak terlalu fokus pada strategi.

“Asal masuk dulu, lawan juga banyak mati sendiri terus nafsu untuk buru-buru matiin, di situ saya coba buat tahanin aja dan menang dengan skor tipis 21-19,” katanya seusai pertandingan, seperti dilansir laman resmi PBSI.

Berlanjut ke gim kedua, tunggal putri ranking 122 dunia itu mengatakan Chiu memberinya banyak bola ke belakang di sisi kiri dan lob serang. Hal itu memaksanya melakukan banyak kesalahan.

“Banyak pengembalian saya yang melebar dan lawan dapat poin dengan mudah,” ujarnya.

Di gim penentuan, energi Kadek Dhinda sudah terkuras. Apalagi di babak-babak sebelumnya, dia selalu bermain tiga gim. Ditambah lagi, kendala pada kakinya.

“Ada kendala di kaki saya yang terkena kapalan dan memang udah cape juga, nafas juga sudah tidak beraturan. Karena dari kemarin mainnya juga rubber terus jadi kondisi hari ini belum bisa pulih sepenuhnya,” ungkapnya.

Meski gagal ke final, Kadek Dhinda merasa senang bisa melangkah hingga babak empat besar.

“Senang bisa dikasih kesempatan buat melangkah ke babak semifinal,” ujarnya.

Baca Juga :   Aston Villa Resmi Datangkan Tammy Abraham dari Besiktas

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca