Keluarga Wartawati Banjarbaru yang Tewas, Ingin Kasus Diusut Tuntas Kepolisian

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Kematian wartawati salah satu media online Banjarbaru, Juwita masih menimbulkan tanda tanya.

    Semula kematian Juwita diduga akibat kecelakaan tunggal. Namun, beberapa spekulasi muncul lantaran tidak ditemukan adanya tanda-tanda kejadian kecelakaan tunggal.

    Pihak keluarga Juwita mempercayakan kasus ini dapat diusut tuntas oleh Kepolisian.

    Baca Juga

    Pria Meninggal Depan Toko Makeke MT Haryono Diduga Tunawisma

    “Harapan kami sekeluarga pokoknya dibuka selebar-lebarnya, sampai tuntas,” ungkap salah satu anggota keluarga, Subpraja Ardinata, Senin (24/3/2025) malam.

    Ia berharap, nantinya pelaku dapat diproses sesuai dengan hukum yang berlaku.

    Sebelumnya diberitakan, Kapolda Kalsel, Irjen Pol Rosyanto Yudha mengatakan kasus meninggalnya Juwita menjadi atensi pihaknya.

    “Ini jadi atensi kita juga, tadi kita diskusikan. Perkembangan nanti akan kita sampaikan,” ucapnya dihadapan awak media.

    Pendalaman serta pengumpulan barang bukti masih dilakukan oleh Polres Banjarbaru.

    Hasil visum juga telah dikantongi. “Hasil visum sudah ada, kita masih melakukan penyelidikan dan pendalaman terhadap kasus ini,” tutupnya. (IKhsan)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Jelang Lebaran, Bupati Tanah Laut Sidak Pasar Tapandang Berseri! Pastikan Harga Stabil dan Stok Aman

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI