Penjelasan Makmum Masjid Mujahidin Jalan Belitung Tarik Pria yang Ganggu Imam Tarawih

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Makmum yang menarik tubuh jemaah pria di Masjid Mujahidin Jalan Belitung, Banjarmasin, karena saat imam tarawih mengungkapkan hal itu dilakukan karena dirinya melihat gelagat tidak baik.

    “Alhamdulillah kita sudah melaksanakan tarawih meskipun tadi hampir terjadi insiden yang tidak diharapkan saat tarwih rakaat pertama, tiba-tiba ada orang menyelinap di depan imam kita,” ujarnya melalui sebuah video yang diterima wartabanjar.com.

    Ketika itu, kata dia, dirinya sudah feeling akan mengganggu imam.

    Makmum yang menarik pria diduga ODGJ ganggu imam tarawih di Masjid Mujahidin, Jalan Belitung. (wartabanjar.com - Ist. Kiriman warga)
    Makmum yang menarik pria diduga ODGJ ganggu imam tarawih di Masjid Mujahidin, Jalan Belitung. (wartabanjar.com – Ist. Kiriman warga)

    “Maka berdasarkan ilmu fiqih yang ulun pahami, kita boleh melakukan gerakan untuk menyelamatkan banyaknya orang. Mungkin nanti bisa dilihat di rekaman (Masjid) Mujahidin,” lanjutnya.

    Dikatakam Makmun ini, dirinya terpaksa melakukan gerakan tadi, karena melihat situasi yang mengganggu dan berpotensi mengancam imam salat.

    “Karena hampir imam kita… hal-hal yang tidak kita harapkan, sehingga terpaksa tadi ulun tarik orangnya dan ulun tidak membatalkan sholat. Karena Rasul pun pernah melakukan gerakan di luar dari gerakan sholat ketika berhajad. Menghilangkan kemudharatan itu lebih baik daripada mengambil kemaslahatan. Apapun itu, alhamdulillah tarawih lancar,” ujarnya.

    Baca juga:Viral, Pria Diduga ODGJ Ganggu Imam Tarawih Masjid Mujahidin Belitung, Sempat Ditarik Makmum

    Baca Juga :   Dishub Kalsel Siapkan 22 Armada untuk Program Mudik Gratis Bagi Warga

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI