Pengendara Kritis! Tabrak Truk Parkir Sembarangan di Batumandi, Balangan

    WARTABANJAR.COM, PARINGIN – Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Nasional A Yani, simpang tiga Desa Mantimin, Kecamatan Batumandi, Balangan, pada Jumat (21/3/2025) sekitar pukul 13.40 Wita. Seorang pengendara motor mengalami luka parah setelah menabrak truk yang diparkir sembarangan di badan jalan.

    Menurut keterangan warga dan saksi di lokasi kejadian, korban merupakan anak dari pemilik Minny Computer Batu Piring. Akibat benturan keras, korban mengalami luka serius pada bagian kepala dan wajah. Warga yang berada di sekitar lokasi segera memberikan pertolongan dan membawa korban ke RSUD Datu Kandang Haji, Paringin, Balangan, untuk mendapatkan perawatan medis.

    BACA JUGA:Tragedi Mengerikan! Bus Jemaah Umrah Indonesia Kecelakaan di Arab Saudi, 6 Tewas, 14 Luka-Luka

    Warga sekitar mengeluhkan kebiasaan buruk para pengemudi truk yang sering memarkir kendaraannya secara sembarangan di bahu atau badan jalan Nasional A Yani, baik siang maupun malam. Lebih parahnya lagi, banyak dari kendaraan tersebut tidak dilengkapi penanda atau rambu peringatan yang memadai, sehingga meningkatkan risiko kecelakaan di kawasan tersebut.

    Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait tindakan yang akan diambil untuk mencegah kejadian serupa terulang. Masyarakat berharap adanya penertiban bagi kendaraan yang parkir sembarangan guna menghindari kecelakaan fatal di kemudian hari.(Wartabanjar.com/berbagai sumber)

    editor: nur muhammad

    Baca Juga :   Acungkan Sajam Sambil Mabuk ke Satpam di Banjarmasin, Pria ini Diringkus Polisi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI