Selesai Direnovasi, Stadion Demang Lehman Resmi Diserahkan ke Pemkab Banjar, Telan Biaya Rp100 Miliar

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Stadion Demang Lehman yang telah selesai direnovasi akhirnya resmi diserahkan oleh Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalimantan Selatan kepada Pemerintah Kabupaten Banjar pada Senin (20/1/2025) sore. Proses serah terima ini menjadi tonggak penting bagi pengembangan fasilitas olahraga di Kabupaten Banjar.

    Sebelum serah terima, Pemkab Banjar dan BPPW Kalsel menggelar laga persahabatan sebagai ujicoba untuk mengevaluasi kondisi stadion pasca-renovasi.

    Bupati Banjar, Saidi Mansyur, menyampaikan bahwa stadion yang menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Banjar tersebut akan terus diperbaiki untuk lebih memaksimalkan potensinya.

    “Kolaborasi antara dinas-dinas terkait sangat penting untuk memastikan stadion ini bermanfaat maksimal bagi masyarakat Kabupaten Banjar dalam beberapa tahun mendatang,” kata Saidi, usai acara serah terima.

    Bupati Saidi juga mengungkapkan bahwa beberapa aspek seperti kualitas rumput stadion masih perlu perhatian lebih untuk penyempurnaan.

    “Kami akan berkomitmen untuk mendukung berbagai kegiatan olahraga di stadion ini, terutama dengan klub-klub sepak bola profesional seperti Barito Putera, agar dapat mengundang antusiasme masyarakat serta menjadi daya tarik di Banua Kalsel,” tambahnya.

    Sementara itu, Ketua BPPW Kalsel, Surya Martha, menyatakan bahwa renovasi Stadion Demang Lehman menelan biaya sekitar Rp 100 miliar. Setelah tujuh bulan pengerjaan, stadion kini siap diserahkan kembali kepada Pemkab Banjar.

    “Meski kualitas rumputnya sedikit mengecewakan, renovasi dilakukan oleh vendor bersertifikasi PSSI dan sudah memenuhi standar PSSI serta FIFA. Kami tetap akan bekerja sama dengan Pemkab Banjar untuk meningkatkan kualitas rumput,” jelas Surya.

    Baca Juga :   Penghargaan untuk 53 Personel Polres Balangan: Dedikasi dan Pengabdian Tanpa Batas

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI