Ini artinya, ada 32 desa yang sebelumnya termasuk kategori rentan rawan pangan, sekarang di 2024 ini sudah menjadi desa mandiri pangan.
“Jadi sekarang total ada 271 desa yang telah berpredikat desa mandiri pangan,” lanjut Sipli, sapaan akrabnya.
Diharapkan dengan pencanangan Kaka Mapan ini, sinergisitas program kegiatan OPD-OPD terkait dengan program desa lebih banyak dilakukan sehingga desa-desa di Kabupaten Banjar akan menjadi kawasan mandiri serta berdaulat pangan.
Pada kesempatan yang sama, Wabup Banjar juga menyerahkan sertifikat tanah untuk para nelayan di Kecamatan Aluh-Aluh, serta sejumlah kendaraan roda 4 untuk puskesmas dan layanan Kesehatan di Kabupaten Banjar. (MC Banjar)
Editor: Yayu