Pendekatan yang kolaboratif dan berbasis pemberdayaan ini diharapkan membantu petani tidak hanya dalam aspek produktivitas. Tetapi juga peningkatan pendapatan serta kesejahteraan. Gusrizal menyatakan, PT Pupuk siap berinovasi dan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk mewujudkan cita-cita swasembada pangan.
Baca juga: Heboh Sound Horeg Diputar Saat Adzan, Warganet Adukan ke Polri
“Pupuk Indonesia terus mengembangkan berbagai inovasi. Termasuk melalui program digitalisasi dan kolaborasi dengan petani serta pemerintah untuk menjawab tantangan swasembada pangan di masa depan,” katanya.
Ia mengatakan PT Pupuk berkomitmen memastikan ketersediaan pupuk dengan menambah kapasitas produksi. Hal itu dilakukan melalui pembangunan pabrik baru maupun revitalisasi pabrik lama, serta distribusi yang efisien.
Salah satu langkah yang telah diambil perusahaan adalah penerapan sistem digitalisasi end-to-end dalam proses produksi. Digitalisasi juga menjangkau sampai distribusi pupuk melalui aplikasi I-Pubers untuk memantau dan mengontrol seluruh rantai distribusi. Sehingga pupuk dapat disalurkan tepat waktu dan sesuai dengan kebutuhan petani di berbagai daerah. (Sidik Purwoko)
Baca juga: Prabowo Tegaskan Jajaran Kabinet Tak Main-main Atasi Judi Online, Narkoba, Penyelundupan dan Korupsi
Editor: Sidik Purwoko