30 Pelaku Usaha Mikro di Tanah Bumbu Ikuti Pelatihan Akses Permodalan dan Manajemen Keuangan

    WARTABANJAR.COM, BATULICINPelatihan akses permodalan dan manajemen keuangan diikuti 30 pelaku usaha mikro di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) di Guest House Sunrise Kecamatan Simpang Empat, Selasa (1/10).

    Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan, dan Perindustrian (Diskumdagri) Tanbu, Hamaludin Tahir melalui Kepala Bidang Koperasi Usaha Mikro, Rhani Patih mengatakan kegiatan pelatihan dilaksanakan dalam rangka meningkatan pengembangan usaha mikro di Bumi Bersujud Kabupaten Tanah Bumbu.

    “Pelatihan akses permodalan bagi usaha mikro ini merupakan kegiatan pada sub kegiatan produksi dan pengolahan, pemasaran, SDM, desain dan teknologi Diskumdagri Tanbu,” kata Rhani.

    Baca Juga

    Breaking News Penemuan Mayat Perempuan di Pandan Sari 

    Hadir sebagai narasumber dari Bank Kalsel, BPJS Ketenagakerjaan, dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

    Melalui pelatihan yang berlangsung hingga 2 Oktober 2024 ini, diharapkan para pelaku usaha mikro terbantu dalam akses permodalan serta dapat mengatur arus kas usaha agar lebih terkontrol. (ddi)

    Editor Restu

    Baca Juga :   490 Personel Polres Banjar Amankan Kampanye Terbuka di Stadion Mini Barakat

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI