Jelang Misa Agung Paus Fransiskus, Kapolri Tinjau Kesiapan Pengamanannya

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan Misa Agung pimpinan tertinggi Gereja Katolik Roma Paus Fransiskus, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meninjau posko operasi Tribrata Jaya di Gelora Bung Karno (GBK) dan Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Kamis (05/09/2024).

    Selain meninjau kesiapan pengamanan, Kapolri juga menginstruksikan kepada seluruh jajaran TNI-Polri untuk memastikan pelayanan yang baik untuk warga peserta Misa Agung. Pasalnya, informasi dari panitia menyebut Misa Agung bakal diikuti puluhan ribu peserta.

    “Kami dengan Pak Panglima ingin memastikan seluruh rangkaian kesiapan pengamanan khususnya terkait dengan kegiatan puncak yang akan dilaksanakan pada esok sore, ini betul-betul bisa terselenggara dengan baik. Karena berdasarkan informasi dari panitia sampai saat ini kurang lebih 87 ribu yang akan hadir. Di luar massa cair yang tentunya semuanya harus bisa terlayani dengan baik,” kata Kapolri seperti dikutip Wartabanjar.com.

    Baca juga: Ngaku Gemes, Satpam SD di Samarinda Raba Area Sensitif Siswi Kelas 4

    Oleh karena itu, Kapolri menyebut, kunjungannya bersama Panglima juga ingin memastikan pola pengamanan dan pelayanan terhadap seluruh Jemaat bisa berjalan dengan baik.

    “Karena itu kita ingin memastikan dari sisi pengamanan, dari sisi pelayanan terhadap kegiatan Jemaat. Bagaimana proses penjemputan dan juga pengaturan parkir, rekayasa lalu lintas yang harus dilaksanakan,” ujar Sigit.

    Polri juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat, terkait kegiatan Misa Agung pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) akan melakukan pengaturan rekayasa lalu lintas di sejumlah tempat. Dengan adanya rekayasa lalin tersebut, tentunya akan ada potensi kemacetan. Karena itulah, Kapolri meminta jajaran Polantas untuk mensosialisasikan kebijakan tersebut.

    Baca Juga :   Berkas Percaloan Penerimaan Bintara Polri di Jateng Dilimpahkan ke Kejaksaan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI